Selamat datang di Berita Lampung Online

Formasi CPNS Pemprov jatim Tahun 2010

Wednesday, November 17, 20100 komentar

Formasi CPNS Pemprov Jawa Timur jatim Tahun 2010 ; Rencana rekrutmen calon pegawai negeri sipil (CPNS) di Jatim mundur seminggu. Rencana awal, rekrutmen calon birokrat itu dimulai pada 12 Nopember 2010 mendatang menjadi tanggal 19 November 2010 - 3 Desember 2010.

pendaftaran CPNS akan dilaksanakan selama dua minggu, melalui internet atau Pendaftaran Secara Online. Hal ini dimaksudkan untuk menghindari terjadinya penumpukan ribuan pelamar yang menyerbu loket pendaftaran, seperti pengalaman tahun-tahun sebelumnya.dengan mendaftar lewat internet, juga menghindari terjadinya tatap muka antara calon pendaftar dengan panitia CPNS, Baca Pengumuman Penerimaan CPNS JATIM Lengkap Disini

Pemprov Jatim hanya mendapatkan 283 orang PNS dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi. Dari kuota 283 tersebut, 97 CPNS untuk tenaga kesehatan, dan 186 CPNS untuk tenaga teknis sebagaimana Surat Keputusan Menteri PAN dan RB tertanggal 21 Juli Nomor 278.F/M.PAN/RB/07/2010. Pelaksanaan Pendaftaran CPNS Jawa Timur jatim tahun 2010 akan di laksakan bersamaan dengan 39 kabupaten Kota se Propinsi Jawa Timur,

Jadwal pelaksanaan CPNS Jawa Timur 2010.
1. Pelaksanaan pendaftaran CPNS Mulai 19 November - 3 desember 2010
2. Ujian dilaksanakan pada tanggal 12 Desember 2010
3. Pengumuman Kelulusan Ujian CPNSD dilaksanakan 21 Desember 2010

Rincian Formasi CPNS Pemprov Jawa Timur 2010

Khusus CPNS Pemprov Jatim, kuota yang dibutuhkan mencapai 395 orang untuk 90 formasi. Rinciannya, 27 formasi tenaga kesehatan untuk 149 orang dan 63 formasi tenaga teknis untuk 246 orang. Untuk formasi tenaga kesehatan, formasi yang banyak dibutuhkan adalah 43 orang perawat (D3 keperawatan), 21 orang dokter umum (S1 dokter umum), 11 orang bidan (D3 kebidanan), 10 orang pranata laboratorium kesehatan (D3 analis medis).

Sementara untuk tenaga teknis, yang paling banyak adalah, 37 orang penata laporan keuangan (S1 akuntansi), 8 orang pengawas teknis jaland dan jembatan (S1 teknik sipil), 7 orang pengawas teknis pertanian (S1 teknik sipil-pengairan), 26 orang pranata komputer (S1 teknik informatika/sistem informasi), dan 7 orang pranata komputer (D3 teknik informatika/sistem informasi), dan 5 orang analis kepegawaian (S1 hukum).Download Formasi dan Kualifikasi cpns jatim

Daftar Formasi CPNSD kabupaten Kota Se Jawa Timur
Kabupaten - Kab. Bangkalan, Banyuwangi, Blitar, Kab. Bojonegoro, Kab. Bondowoso,Kab. Gresik, Kab. Jember, Kab. Jombang, Kab. Kediri, Kab. Lamongan, Kab. Lumajang, Kab. Madiun, Kab. Magetan, Kab. Malang, Kab. Mojokerto,Kab. Nganjuk, Kab. Ngawi, Kab. Pacitan, Kab. Pamekasan, Kab. Pasuruan, Kab. Ponorogo, Kab. Probolinggo, Kab. Sampang, Kab. Sidoarjo, Kab. Situbondo, Kab. Sumenep, Kab. Trenggalek, Kab. Tuban, Kab. Tulung Agung, Kota Batu, Kota Blitar, Kota Kediri, Kota Madiun, Kota Malang, Kota Mojokerto, Kota Pasuruan, Kota Probolinggo, Kota Surabaya,
Share this article :

Post a Comment

Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam

 
Copyright © 2011. Berita Lampung - All Rights Reserved
Template Created by Pakar Lampung Proudly powered by Blogger