Selamat datang di Berita Lampung Online

Rincian Formasi cpns Kanwil Depag Riau 2010

Monday, October 25, 20100 komentar

Berita Lampung Rincian Formasi cpns Kanwil Depag Riau 2010 : Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Riau Drs H Ansyari Nur MH MM di Pekanbaru, Senin, mengatakan pihaknya membuka pendaftaran untuk formasi 88 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang akan ditempatkan di seluruh Kabupaten/Kota di Riau. Ia menjelaskan, rincian formasi yaitu untuk bagian administrasi teknis di Kanwil Riau sebanyak 22 orang, bagian teknis di kabupaten/kota 28 orang dan 38 sisanya untuk tenaga guru.

"Formasi ini merupakan usulan dari Kemenag Riau pada bulan sebelumnya. Lowongan tersebut diberikan bagi tenaga teknis dan tenaga pendidik yang akan ditempatkan di seluruh madrasah di Riau. Dengan minimal pendidikan strata satu dari berbagai jurusan," ujar Ansyari Nur.

Ia menjelaskan penerimaan CPNS dimulai 23 Oktober hingga 3 November mendatang dan pelamar bisa langsung mendaftar di website www.cpns.kemenag.go.id.

"Penerimaan memang dilakukan secara online untuk transparansi. Setelah melakukan registrasi secara online, pelamar juga wajib mengirimkan berkasnya," kata dia.

Ia menyebutkan untuk ujian seleksi akan dilaksanakan pada 4 November mendatang. "Hingga saat ini, sudah terdapat 27 orang yang sudah melamar melalui website tersebut. Hanya berkasnya belum masuk ke Kemenag Riau. Diprediksi, akan semakin banyak pelamar yang akan mendaftar," tutup dia.
Share this article :

Post a Comment

Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam

 
Copyright © 2011. Berita Lampung - All Rights Reserved
Template Created by Pakar Lampung Proudly powered by Blogger