Berita Lampung Hari Ini Pelantikan Bupati Pesawaran Aries Sandi dan Musiran Periode 2010-2015 ; DPRD Pesawaran telah menerima surat keputusan (SK) Menteri Dalam Negeri (Mendagri) tentang pengangkatan Aries Sandi dan Musiran sebagai bupati dan wakil bupati periode 2010—2015. DPRD akan menggelar pelantikan pasangan pemenang pilkada pertama di Kabupaten Pesawaran itu pada Senin (20-9). Sebanyak 1.000 undangan pelantikanTelah disebar sejak hari ini, Kamis (16-9). Hal tersebut disampaikan Pelaksana Tugas (Plt.) Sekretaris DPRD Pesawaran Nawang Nugroho, Rabu (15-9).
Menurut Nawang, pelantikan Aries Sandi dan Musiran akan digelar dalam rapat paripurna di gedung DPRD setempat. "
Persiapan itu, menurut Nawang, setelah pihaknya menerima SK dari Mendagri tentang pengangkatan dan pengesahan Aries Sandi-Musiran sebagai bupati dan wakil bupati terpilih. "Pelaksanaan pelantikan sudah siap. Undangan besok mulai kami sebar," kata Nawang.
Dia juga mengatakan SK Mendagri tentang pengangkatan Aries Sandi-Musiran sebagai bupati dan wakil bupati definitif, diterima pada Selasa (14-9). "SK tersebut masing-masing bernomor 131.18-618 tahun 2010 untuk Aries Sandi sebagai bupati, serta nomor 132.18-619 tahun 2010 untuk Musiran sebagai wakil bupati," kata dia.
Selain itu, kata dia, dalam pelantikan pihaknya telah mempersiapkan sekitar seribu undangan yang Sudah disebar . Kami siapkan sekitar seribu undangan," kata dia.
Di antara undangan yang dipersiapkan tersebut, lanjutnya, juga termasuk undangan untuk enam kandidat calon bupati dan wakil bupati yang ikut maju dalam Pilkada Pesawaran 30 Juni lalu. Selain itu, dalam pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Pesawaran Terpilih, DPRD Pesawaran juga akan mengundang seluruh mantan penjabat bupati yang pernah mengabdi di Pesawaran.
Nawang juga menjelaskan anggaran yang dipersiapkan untuk pelantikan itu sekitar Rp75 juta. Tentunya, meski terbilang minim anggaran tersebut nantinya akan dipergunakan untuk sewa sound system, sewa tarup, serta untuk makan dan minum para undangan.
Home
pilkada pesawaran
Hari Ini Pelantikan Bupati Pesawaran Aries Sandi dan Musiran Periode 2010-2015
Post a Comment
Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam