Selamat datang di Berita Lampung Online

Pasangan Herman H.N. dan Kherlani Klaim Unggul di Pilkada Bandar Lampung

Thursday, July 1, 20100 komentar

Berita Lampung Pasangan Herman H.N. dan Kherlani Klaim Unggul di Pilkada Bandar Lampung : Meski perolehan suara secara resmi belum ditetapkan oleh KPU Bandarlampung, kerabat sejumlah calon wali kota mulai mengucapkan selamat. Sejumlah karangan bunga mulai dikirim ke rumah Herman H.N. dan Kherlani. Diketahui dua calon wali kota tersebut perolehan suaranya unggul dalam penghitungan cepat (quick count) yang dilakukan dua lembaga yang berbeda.

Herman H.N. yang unggul dari hasil quick count Rakata Institute dengan 34,67 persen suara, kemarin telah menerima ucapan selamat melalui karangan bunga papan dan bunga meja. Ucapan selamat datang dari Bupati Tulangbawang Abdurachman Sarbini dan putranya, Dodi.

Karangan bunga papan yang berbaris di depan rumah Herman H.N., Jl. Cut Nyak Dien, Palapa, Tanjungkarang Pusat, juga berasal dari koleganya di Pemprov Lampung. Antara lain, dari Dinas Pendapatan Daerah dan Biro Keuangan Pemprov Lampung.

Sampe tadi sore (kemarin), kira-kira ada tujuh karangan bunga papan dan dua karangan bunga meja yang datang. Salah satunya dari Mance, sapaan akrab Abdurachman Sarbini. Seharian ini, bapak (Herman) juga menerima ucapan selamat melalui telepon dan SMS,” ujar Sandri, ajudan Herman H.N., kepada Radar Lampung kemarin.

Suasana serupa juga terjadi di halaman rumah calon wali kota Kherlani. Sejumlah karangan bunga berjajar di halaman rumahnya, Jl. Wayrarem, Pahoman. Kherlani sendiri menang 41,28 persen berdasarkan penghitungan cepat yang dilakukan Lampung Independen Survei (LIS).

Karangan bunga papan yang dikirim ke kediaman Kherlani berasal dari pengurus Partai Golkar Bandarlampung Iwan Irawan, Badan Narkotika Kota (BNK) Bandarlampung, dan Kwarcab Bandarlampung. Kemudian dari PT Dewo Lestari dan IKAM BBU.

Sementara di kediaman Eddy Sutrisno di kawasan Wayhalim justru berbeda. Tidak ada satu pun ucapan selamat berupa karangan bunga papan di halaman rumahnya. ’’Tapi, di jalan protokol sudah ada spanduk ucapan dari masyarakat. Di antaranya, di Jl. Dr. Susilo dan Jl. Teuku Umar,” pungkas Yuhadi, tim pemenangan Eddy Sutrisno-Hantoni Hasan.
Share this article :

Post a Comment

Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam

 
Copyright © 2011. Berita Lampung - All Rights Reserved
Template Created by Pakar Lampung Proudly powered by Blogger