Berita Lampung Situs Pemda Lampung Tengah Dibajak HACKER : Situs Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Tengah dengan alamat www.lampungtengah.go.id dibajak hacker hari ini. Latar belakang halaman utama berubah jadi hitam dan sesekali muncul kode-kode angka.
Pada halaman muka, terdapat bendera Malaysia dan Cina yang di bawahnya tertera tulisan: LEADING THE TOP HACKING SKILL,HACKER IS NOTHING IMPOSIBLE!!!
Peretas mengaku berasal dari Persekutuan Hacker Malaysia dan Cina. Aksi ini sebagai balasan atas peretas Indonesia yang menginvasi berita Malaysia pada 28 Mei. "Selama ini kami sabar terhadap peretas Indonesia," tulis mereka.
Peretas berpesan agar hacker Indonesia tidak lagi mengganggu situs-situs mereka. "Kami akan terus membalas," ujarnya.
Berikut pesan-pesan yang tertera di laman yang dibajak: HACKED BY China / Malaysia Hacker Union: We already very patient to indonesia hacker; Do you remember? May 28?; Indonesia's military invasion of Malaysia News!; Today we fought back to lead a coalition operation!; BY: China / Malaysia Hacker Union; China and Malaysia, we will give network security!!!; And please dont ever try to hack malaysia/china website again!!!; We will continue to revenge!
Tidak jelas apa maksud aksi 28 Mei dan invasi tentara Indonesia. Namun dari penelusuran internet, pada 12 Mei tahun lalu, peretas yang berjuluk Gembel Cyber membajak puluhan situs Malaysia, diantaranya http://ipks.edu.my/, http://pocostudio.org/index.php, http://bizmedic.com.my/, http://maelogistic.com.my/index.aspx
Gember Cyber memajang Merah Putih dan lagu Indonesia Raya di laman awal situs tersebut. Di atas bendera tertera "Indonesian Army".
Post a Comment
Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam