Selamat datang di Berita Lampung Online

Pemeriksaan Kesehatan Calon

Wednesday, February 17, 20100 komentar

Tim dokter dengan lima KPU kabupaten/kota yang akan menyelengarakan pilkada memutuskan pemeriksaan kesehatan jiwa para calon selama tiga hari, mulai 23--25 Februari.

Hal ini disampaikan Hernowo yang dihubungi Rabu (17-2) malam usai pertemuan itu di Hotel Amalia. Dia menjelaskan berdasar kesepakatan jadwal pemeriksaan kesehatan rohani para calon dilaksanakan di Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Provinsi Lampung, Kecamatan Kurungannyawa, Pesawaran.

Sedangkan pemeriksaan kesehatan jasmani, Hernowo menambahkan untuk Lampung Timur pada 17--19 Februari 2010, Bandar Lampung, Lampung Selatan, Way Kanan, dan Metro pada 20--25 Februari 2010. Pihaknya mengupayakan setiap hari pada jadwal tersebut, calon dari empat daerah mengikuti tes bersamaan agar dalam sehari pemeriksaan tidak hanya calon dari satu daerah.

Berdasar perkiraan tim dokter, calon dari Bandar Lampung 6 pasang, Lampung Selatan 8 pasang, Metro 4 pasang, Way Kanan 5 pasang, dan Lampung Timur 4 pasang. "Kami berupaya pada tiga hari terakhir pemeriksaan kesehatan rohani dapat diselesaikan," kata Hernowo.

Terkait perbedaan jadwal pemeriksaan calon dari Lampung Timur, Hernowo mengatakan disesuaikan dengan jadwal dari KPU daerah itu. Menurut dia, tidak ada konfirmasi yang disampaikan kepadanya perihal pemeriksaan terhadap Bupati Lampung Timur Satono beserta calon wakilnya Erwin Arifin, Rabu (17-2).

Sementara itu, Bupati Lampung Timur Satono yang ditemui usai menjalani pemeriksaan kesehatan jasmani di RSUDAM mengatakan pemeriksaan berjalan lancar. Dia mengaku bisa menjalani semua tes dengan baik. "Semua lancar. Tidak ada masalah," ujar Satono sambil mengangkat tangan dan menghindar karena tidak mau dikonfirmasi terkait dukungan Golkar
Share this article :

Post a Comment

Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam

 
Copyright © 2011. Berita Lampung - All Rights Reserved
Template Created by Pakar Lampung Proudly powered by Blogger