Berita Lampung - Harga Cabai dan Bawang stabil beras Naik di bandar lampung 14 desember 2011 : Kurang dari dua pekan menjelang Hari Raya Natal, harga beras di Bandar Lampung, Lampung, telah merangkak naik. Kenaikan cukup signifikan, mencapai Rp 300 - Rp 500 per kg. Berdasar pantauan di Pasar Pasir Gintung, Bandar Lampung, Rabu (14/12/2011), harga beras asalan jenis IR-64 mencapai Rp 8.000 per kg. Padahal, sepekan sebelumnya masih stabil di kisaran Rp 7.500 per kg.
Sementara itu, beras kualitas sedang kini Rp 8.500 dan kualitas super jenis slyp Rp 9.000 per kg. "Harga naik karena harga gabah dari petani sudah naik lebih dahulu. Mungkin karena musim hujan," tutur Ivan (33), salah seorang pedagang beras.
Berbeda dengan harga beras yang mulai merangkak naik, harga cabai dan bawang di Bandar Lampung masih cenderung stabil.
Berdasarkan pantauan Rabu (14/12/2011) di Pasar Pasir Gintung Bandar Lampung yang merupakan pasar induk sayuran di kota ini, harga cabai rawit berkisar Rp 24.000 sampai Rp 25.000 per kg. Sementara cabai keriting Rp 34.000 - Rp 35.000 per kg. Harga ini tidak jauh berbeda dengan kondisi dua pekan sebelumnya.
Sementara, harga bawang merah Rp 8.000 per kg dan bawang putih Rp 7.000 per kg. "Harga masih rendah dan stabil karena pasokan dari Brebes masih lancar dan melimpah," ujar Sunaryo (30), pedagang bawang. Karena stok bawang dari Brebes masih melimpah, Bandar Lampung di akhir tahun ini tidak lagi dibanjiri bawang impor dari Vietnam atau Myanmar.
Post a Comment
Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam