Selamat datang di Berita Lampung Online

Peringatan Hari Guru di Medan Marak Pungli

Tuesday, November 23, 20100 komentar

Peringatan Hari Guru di Medan Marak Pungli ; Menjelang Hari Guru pada tanggal 25 November mendatang, sejumlah sekolah diduga melakukan pungutan liar (pungli) kepada siswa. Jumlah yang dipungli berpariasi mulai dari Rp5.000 hingga Rp30.000 per siswa dengan dalih untuk melaksanakan berbagai kegiatan. Orang tua siswa pun mengaku terbebani.

Informasinya sekolah yang melakukan pungli disebut-sebut untuk tingkat SMA, kabarnyaSMAN 5 Medan murid diwajibkan membayar Rp30.000 per siswa, SMAN 3 Medan murid dikutip Rp10.000, SMAN 2 Medan wajib bayar Rp10.000 per siswa dan di SMAN 16 Medan murid dikutip Rp15.000 per siswa.

Untuk tingkat SLTP seperti di SMPN 2 murid dikutip Rp20.000, SMPN 3 Rp20.000, SMPN 20 Rp5.000 per siswa. Modus kutipan ini juga dinilai sangat rapi, karena cukup bendahara siswa di kelas saja yang mengutip langsung kepada siswa/i di kelas.

Salah satu orang tua siswa yang anaknya sekolah di tingkat SMA, Lilik, mengaku jika kutipan itu juga dikenakan kepada anaknya. “Anak saya minta Rp30.000 untuk membayar perayaan hari guru di sekolahnya. Kita pun heran mau dikemanakan uang sebanyak itu”, ungkap lilik, tadi sore.

Lilik menyebutkan, banyaknya kutipan di sekolah sangat membebani orang tua. “Bayangkan saja, sejak ajaran baru dimulai, ada saja uang yang harus kita bayar, seperti uang buku, uang itu, ini dan lain lain macam lah. Tiada hari tanpa kutipan”, cetus Lilik.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Medan, Hasan Basri, ditanya terkait hal ini mengaku tidak mengetahuinya, apalagi seizinnya. Disebutkan, kutipan tersebut bisa saja kebijakan guru atau kepala sekolah masing masing. Hasan menyarankan kepada siswa dan orang tua murid untuk tidak bersedia membayarnya. “Jangan mau, kalau kita tidak ada perintah”, ujarnya. (sumber Waspada)
Share this article :

Post a Comment

Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam

 
Copyright © 2011. Berita Lampung - All Rights Reserved
Template Created by Pakar Lampung Proudly powered by Blogger