Hasil Pilkada Kabupaten Sabu Raijua 2010 Pasangan Piet Djami Rebo Ungul ; Pasangan Piet Djami Rebo-Origenes Boeky (TERBUKTI) hingga pukul 23.00 WITA, mengumpulkan 12.816 suara atau 35,37 persen dari total suara sah 35.141 pada Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Sabu Raijua, Nusa Tenggara Timur. Ketua KPU Sabu Raijua Yudi Tagi Huma yang dihubungi dari Kupang, Jumat malam, mengatakan, total pemilih yang terdaftar dalam pemilih tetap pada Pilkada Sabu Raijua yang digelar Jumat (12/11) sebanyak 41.182 orang.
Artinya kalau semua pemilih melaksanakan hak politiknya, maka sisa suara yang belum masuk mencapai 6.000 orang lebih yang harus diperebutkan oleh tujuh pasangan calon yang ikut pilkada pada hari ini. Ia mengatakan, posisi kedua ditempati pasangan Marthen Dira Tome-Nikodemus Rihi Heke (MANDIRI) yang diusung Partai Golkar dengan meraih suara sementara 11.495 atau 31,72 persen, disusul Bernard Tanya-Mardiosy Rihi Ratu (BERSATU) dari gabungan partai-partai politik 4.870 atau 13,44 persen.
Berikutnya pasangan Jusuf Dominggus Lado-Dany Octo Gigy (DOHELEO) dari partai-partai non seat2.321 atau 6,41, selanjutnya pasangan Marthen Kale-Lorens Piwo (MONEHEWEWE) dari independen1.907 atau 5,26 persen, Codrat Djo-Jhony A Djara (MIRA KADDI HARI) dari jalur independen dengan 990 atau 2,72 persen, menyusul pasangan Simon Riwu Kaho-Martha Kotepa Riwu (SARAI) 742 atau 2,05 persen.
"Perhitungan sementara masih berlangsung di tingkat PPS dan selanjutnya akan dibuatkan berita acara untuk selanjutnya diteruskan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) lalu akhirnya masuk ke KPUD setempat untuk digelar pleno dan penetapan pemenang," katanya.
Menurut dia, penghitungan suara diperkirakan akan selesai malam ini juga karena para pemilih hanya tersebar pada enam kota kecamatan dengan jumlah pemilih pada masing-masing kecamatan tidak terlalu banyak.
Dalam Pilkada Sabu Raijua diikuti tujuh pasangan calon. Ketujuh pasangan calon yang bertarung dalam Pilkada perdana di daerah itu yakni pasangan Marthen Dira Tome-Nikodemus Rihi Heke (MANDIRI) yang diusung Partai Golkar, Codrat Djo-Jhony A Djara (MIRA KEDDI HARI) dari independen.
Pasangan lain adalah Bernard Tanya-Mardiosy Rihi Ratu (BERSATU) dari gabungan partai-partai politik, pasangan Piet Djami Rebo-Origenes M. Boeky (TERBUKTI) yang diusung PDI Perjuangan, pasangan Simon Riwu Kaho-Martha Kotepa Riwu (SARAI). Pasangan calon lain adalah Jusuf Dominggus Lado-Dany Octo Gigy (DOHELEO) dari partai-partai non kursi dan pasangan Marthen Kale-Lorens Piwo (MONEHEWEWE) dari jalur independen.
Home
pilkada ntt
Hasil Pilkada Kabupaten Sabu Raijua 2010 Pasangan Piet Djami Rebo Ungul
Post a Comment
Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam