Selamat datang di Berita Lampung Online

Polresta Ajukan Anggaran Pengamanan Pemilukada Balikpapan 2011

Saturday, October 30, 20100 komentar

Berita Lampung Polresta Ajukan Anggaran Pengamanan Pemilukada Balikpapan 2011 ; Demi mengamankan lancarnya gelaran Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) Balikpapan tahun 2011, Polresta Balikpapan berencana mengajukan anggaran pengamanan pelaksanaan Pemilukada kepada Pemkot Balikpapan sebesar Rp 5 miliar. “Kita langsung mengajukan anggaran untuk pelaksanaan Pemilu 2 putaran sebesar Rp 5 miliar,” kata Kapolresta Balikpapan, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP), Aji Rafik pada Jumat (29/10) lalu.

Polresta mengajukan anggaran hingga Rp 5 miliar untuk mengantisipasi terjadinya Pemilukada selama 2 putaran tersebut, dimaksudkan, agar dalam pelaksanaan pengamanan yang dilakukan pihaknya, tidak ada hambatan yang disebabkan masalah kekurangan anggran dalam melaksanakan operasional pengamanan Pemilukada.

“Bukan hanya untuk mengantisipasi 2 putaran, anggaran yang kita ajukan juga termasuk dana kotinjensi (dana darurat, Red), untuk mengantisipasi hal-hal yang sifatnya darurat,” terang dia. Namun, pihaknya tidak akan menggunakan anggaran tersebut di luar operasional pengamanan Pemilukada, dan akan mengembalikan sisa anggaran jika pada akhirnya, Pemilukada hanya dilaksanakan hanya dalam 1 putaran.

“Sisanya kita kembalikan, walaupun tetap 2 putaran, tetapi masih ada sisa anggarannya, tetap kita kembalikan ke Pemkot,” ungkap dia. Untuk itu, pihaknya akan memaksimalkan 2/3 personel yang merupakan gabungan dari berbagai satuan yang berada di bawah komando Polresta Balikpapan. “Kurang lebih 600-san personel yang akan bertugas, menjaga keamanan selama pemilu nanti,” jelas dia.

Saat ini pihaknya tengah menunggu penetapan tahapan Pemilukada yang disusun Komisi Pemilihan Umum (KPU) Balikpapan, untuk menyusun metode dan menentukan titik-titik utama pengamanan dalam pelaksanaan Pemilukada 2011 mendatang. “Kita koordinasikan dahulu dengan KPU, mengenai titik-titik fokus pengamanan Pemilu nanti,” pungkas dia
Share this article :

Post a Comment

Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam

 
Copyright © 2011. Berita Lampung - All Rights Reserved
Template Created by Pakar Lampung Proudly powered by Blogger