Selamat datang di Berita Lampung Online

Hari ini Timses Siapkan Quick dan Real Count Pilkada Samarinda

Tuesday, October 12, 20100 komentar

Berita Lampung Hari ini Timses Siapkan Quick dan Real Count Pilkada Samarinda : Agar segera mengetahui hasil pencoblosan Pemilihan Walikota (Pilwali), sejumlah tim sukses (timses) pasangan Calon Walikota-Calon Wakil Walikota, juga melakukan penghitungan sendiri. Tentunya tetap berpedoman hasil penghitungan suara di TPS. Timses Syaharie Jaang-Nusyirwan Ismail misalnya. Timses ini mempersiapkan 2 penghitungan. Yakni quick count atau penghitungan cepat dan real count atau penghitungan yang sebenarnya dari seluruh TPS.

Nursobah, Ketua Harian Koalisi Rakyat Bersatu (KRB) yang menjadi pendukung Jaang-Nusyirwan, menjelaskan, kedua sistem perhitungan ini dilakukan sebagai data pembanding selain perhitungan resmi yang dilakukan KPUD Kota Samarinda. "Karena sistemnya cepat dan singkat, perhitungan dengan menggunakan metode quick count kita pusatkan di rumah Pak Wakil Walikota (Syaharie Jaang, Red) Jl Adam Malik, Perumahan Citra Griya, Karang Asam. Sementara real count dipusatkan di salah satu hotel bintang di Jl Pahlawan," terang Nursobah, kepada Sapos.

Dia menjelaskan, sistem quick count tidak perlu menggunakan semua data dari TPS. Melainkan hanya melalui data sampel yang diambil secara acak atau random. "Dan yang lebih penting, sebelum jam 15.00 Wita kita sudah bisa mengetahui pemenangnya dengan tingkat kesalahan mencapai 0,5 persen," paparnya lagi. Sedangkan, real count lanjut Nursobah, mengumpulkan semua data dari seluruh TPS. "Khusus real count kita menggunakan tabulasi suara secara umum. Agak lama, karena datanya juga harus lengkap," terangnya lagi.

Sementara timses pasangan Andi Harun-Damanhuri, mempersiapkan quick count dan
dipusatkan di halaman belakang Hotel Tepian, Jl Pahlawan. "Tim kita sudah menyiapkan penghitungan cepat untuk memperoleh data akurat dari pencoblosan besok (hari ini, Red)," ujar Andi Harun.

Disinggung mengenai sumber datanya, Calon Walikota itu mengatakan, data input penghitungan cepat diambil dari laporan para saksi yang sudah disebar di seluruh TPS yang ada di Samarinda. "Sumbernya kita dapat dari para saksi dan pemantau yang sudah disiapkan sebelumnya. Nanti akan ada pengumpulan dan pemuktahiran data dari para saksi dan pemantau,: ungkapnya.

Andi Harun menyebut, sudah menyiapkan sekitar 3.000 saksi plus pemantau yang disebar di 1.445 TPS di Samarinda. "Dari input data saksi itu diharapkan kita sudah bisa mengetahui hasil pencoblosan sekitar pukul 15.00 Wita," ucapnya.

Terpisah Calon Walikota Ipong Muchlisoni juga mengatakan hal senada. "Semuanya kita pusatkan di Ipong Centre, di Komplek Villa Tamara (Jl AW Sjahranie, Samarinda Ulu). Besok saya bersama Pak Edy (Edy Kurniawan, Calon Wakil Walikota)dan seluruh tim akan berkumpul di Ipong Centre untuk menunggu hasil penghitungan cepat," kata walikota nomor urut 4 itu.

Dari penghitungan cepat itu Ipong berharap sudah bisa mendapatkan hasil sekitar pukul 15.00 Wita. "Tentunya dengan membuat penghitungan cepat itu, kita juga sudah bisa mendapatkan hasil akurat secepat mungkin," ujarnya.
Share this article :

Post a Comment

Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam

 
Copyright © 2011. Berita Lampung - All Rights Reserved
Template Created by Pakar Lampung Proudly powered by Blogger