Selamat datang di Berita Lampung Online

Hasil Penghitungan 7 TPS Pasangan Danar-Yuli sementara unggul

Thursday, September 16, 20100 komentar

Hasil Penghitungan 7 TPS Pasangan Danar-Yuli sementara unggul ; hasil penghitungan suara di tujuh tempat pemungutan suara (TPS) yang sudah selesai dilaksanakan, pasangan calon bupati (Cabup) H Danar R dan calon wakil bupati (Cawabup) Yuli Handoko unggul atas tiga pasangan calon lainnya di pemilihan kepala daerah Pilkada Wonogiri, Kamis (16/9). Tujuh TPS yang dipantau Kamis adalah, TPS I, II dan III Kenteng, Ngadirojo, TPS III dan IV, Jeporo, Jatipurno, TPS I Wuryantoro dan TPS I, Kerdu Kerpik, Giripurwo, Wonogiri.

Dari penghitungan suara di tujuh TPS tersebut, pasangan H Danar R-Yuli Handoko unggul dengan total perolehan 965 suara, disusul pasangan H Sutadi-HJ Paryanti, 463 suara, kemudian pasangan H Sumaryoto-H Begug Punomosidi, 411 suara dan pasangan H Mulyadi-Edy Purwanto, 347 suara.

Pasangan Danar-Yuli menang mutlak di TPS III, Kenteng, Ngadirojo atau TPS dekat rumahnya dengan perolehan 205 suara mengalahkan incumbent pasangan Sumaryoto-Begug yang memperoleh 55 suara. Demikian juga di TPS I, Kenteng, Ngadirojo, pasangan Danar-Yuli menang dengan 239 suara, sedang incumbent hanya 32 suara.

Dengan perolehan yang unggul sementara ini, sejumlah pendukung pasangan nomor 4 sudah mulai mendatangi rumah Cabup H Danar R. Penghitungan suara Pilkada Wonogiri diperkirakan baru selesai magrib nanti. Sementara KPU Wonogiri menargetkan penghitungan keseluruhan selesai pukul 19.00 WIB
Share this article :

Post a Comment

Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam

 
Copyright © 2011. Berita Lampung - All Rights Reserved
Template Created by Pakar Lampung Proudly powered by Blogger