Selamat datang di Berita Lampung Online

Prediksi Skor Pertandingan Tottenham v Man City Liga

Saturday, August 14, 20100 komentar

Prediksi Skor Pertandingan Tottenham v Man City Liga : Lupakan sejenak Chelsea dan Manchester United. Juga Arsenal atau Liverpool. Alihkan perhatian pada Tottenham Hotspur dan Manchester City. Ya, karena bentrok kedua tim di White Hart Lane akan menjadi laga pembuka Premier League 2010-2011 rencananya disiarkan langsung ESPN pukul 18.45 WIB,

Spurs - sebutan Tottenham Hotspur - dan City telah menjelma sebagai klub tangguh baru di Inggris secara materi pemain. Perseteruan mereka pun tidak kalah menariknya. Musim lalu, Spurs berhasil merebut peringkat keempat atau tiket terakhir ke Liga Champions setelah mempermalukan City 1-0 di City of Manchester (5/5).

"Kemenangan kala itu sungguh heroik. Kami ingin mengulang kemenangan seperti itu lagi," kata defender Spurs Michael Dawson kepada Spurs TV Online.

Dari hasil pramusim, Redknapp pantas percaya diri dengan timnya. Dari tujuh laga, Ledley King dkk menang empat kali dan hanya kalah sekali. "Kami bermain di kandang sendiri dan di laga pertama musim ini. Kami harus mempersembahkan yang terbaik bagi fans kami," tambah defender yang mencatat debut bersama timnas Inggris kala beruji coba melawan Hungaria Rabu lalu (11/8) itu.

Kemenangan atas City tentu bekal bagus bagi Spurs yang harus melawat ke Bern, Swiss, dua hari berselang (17/8) untuk menantang Young Boys di leg pertama playoff Liga Champions.

Seperti halnya Spurs, City juga akan tampil di Eropa pekan depan. Bedanya, The Citizens - sebutan City - baru bertandang ke Rumania untuk menjajal FC Timisoara Kamis nanti (19/8). Jadi, City masih bisa bermain habis-habisan melawan Spurs tanpa khawatir terbagi konsentrasinya.

"Kami sudah tidak sabar menghadapi laga di White Hart Lane. Kami tidak lebih inferior dibandingkan tuan rumah," kata Kolo Toure, defender sekaligus kapten City, di situs resmi klub.

"Dibandingkan musim lalu, kami merupakan tim yang kuat baik secara teknis maupun mental. Kami menatap musim ini lebih cerah," tambah bintang Pantai Gading itu.

Di musim ini, komposisi pemain Spurs tidak berbeda jauh dengan musim lalu karena tidak banyak pergerakan di bursa transfer musim ini. Spurs hanya mendatangkan gelandang 21 tahun asal klub Internacional (Brazil), Sandro.

Huerelho Gomes masih di bawah mistar yang dibentengi Michael Dawson dan Ledley King, lalu Luka Modric di lini tengah. Di lini depan, dengan cedera hamstring yang dialami Roman Pavlyuchenko, Jermain Defoe bakal berduet dengan Peter Crouch atau Robbie Keane.

Berbeda dengan Spurs, City rencananya bakal tampil dengan sederet pemain barunya. Yakni Yaya Toure, David Silva, Jerome Boateng, dan Aleksandar Kolarov. Sedangkan Robinho yang sudah mulai berlatih dengan City sejak Kamis lalu (12/8), tidak akan ditampilan karena kendala kebugaran.

"Dia (Robinho) baru kembali dari Brazil dan masih kelelahan seusai Piala Dunia maupun laga lainnya. Namun, dia masuk dalam daftar pemain saya dan kami akan berbicara setelah laga di White Hart Lane," tutur Mancini sebagaimana dikutip Daily Mail. (dns)

Perkiraan Pemain

Tottenham Hotspur (4-4-2): 1-Gomes (g); 22-Corluka, 20-Dawson, 26-King, 32-Assou-Ekotto; 7-Lennon, 6-Huddlestone, 14-Modric, 3-Bale; 9-Crouch, 18-Defoe
Pelatih: Harry Redknapp

Man City (4-3-3): 25-Hart (g); 17-Boateng, 2-Richards, 28-K.Toure, 13-Kolarov; 34-De Jong, 42-Yaya Toure, 18-Barry; 32-Tevez, 9-Adebayor, 21-Silva
Pelatih: Roberto Mancini

Stadion: White Hart Lane, London
Wasit: Andre Marriner

Lima Bentrok Terakhir (Premier League)

05-05-2010 City v Tottenham 0-1
16-12-2009 Tottenham v City 3-0
16-05-2009 Tottenham v City 2-1
09-11-2008 City v Tottenham 1-2
16-03-2008 City v Tottenham 2-1
Share this article :

Post a Comment

Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam

 
Copyright © 2011. Berita Lampung - All Rights Reserved
Template Created by Pakar Lampung Proudly powered by Blogger