Hasil Analisis Penyebab Fuel Pump Mobil Rusak : Kasus bermasalahnya fuel pump pada ribuan mobil secara serentak dalam bulan ini banyak diduga karena bensin yang kotor, sehingga menyumbat dan memberatkan kerja dari fuel pump, Namun, oleh penelusuran bengkel Twin Garage, setelah ditelusuri dengan membongkar saluran bensin mulai dari tangki sampai mesin, pada Suzuki Baleno, diketahui kalau ternyata bukan bensinnya yang kotor.
Selain Daihatsu, dua merek mobil utama yaitu Toyota dan Honda juga mengakui menerima keluhan fuel pump yang bermasalah dari para pengguna produk-produknya. Akibat fuel pump yang rusak, para agen tunggal pemegang merek (ATPM) mencatat lonjakan permintaan suku cadang tersebut, yang notabene masuk kategori slow moving. Berikut Hasil Analisis Penyebab Fuel Pump Mobil Rusak ;
Gaikindo Tunggu Hasil Pemeriksaan Fuel Pump
Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) mengatakan masih menunggu hasil analisis para ATPM terkait maraknya fuel pump rusak. Hal tersebut diutarakan Ketua I Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), Jongkie D Sugiarto. Selengkapnya Baca Detikoto
Toyota Selidiki Fuel Pumpnya
Pihak Toyota menilai peningkatan ini sebagai hal yang tidak wajar. Sebab suku cadang ini harusnya punya ketahanan lebih dari satu tahun. Namun demikian pihak internal pemegang merek mobil menggelar audit terhadap berbagai kendaraan produksi. Penyebab rusaknya fuel pump masih diselidiki.Selengkapnya Baca Liputan 6 SCTV
Pertamina membantah jika BBM produksi perusahaan menyebabkan kerusakan pada mobil.
PT Pertamina (Persero) membantah jika bahan bakar minyak (BBM) produksi perusahaan menyebabkan kerusakan pada pompa bahan bakar (fuel pump) kendaraan. Pihaknya mengaku masih menunggu hasil penelitian lebih lanjut mengenai penyebab kerusakan tersebut.
"Logikanya, kalau BBM bermasalah, maka kendaraan berhenti semua di Jakarta ini," kata Sekretaris Perusahaan Pertamina, Toharso, dalam keterangan pers di Restoran Pulau Dua, Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Kamis 22 Juli 2010.Selengkapnya Baca VIVAnews
Premium Hanya Cocok Untuk Mobil Keluaran 2005 ke Bawah
PT Pertamina (Persero) menyarankan agar mobil yang diproduksi tahun 2007 ke atas harus menggunakan Pertamax agar mesin tidak rusak. Premium hanya cocok digunakan untuk mobil yang diproduksi tahun 2005 ke bawah. Hal tersebut disampaikan Direktur Pemasaran dan Niaga Pertamina, Djaelani Sutomo saat ditemui usai menghadiri rapat kerja dengan Komisi VII DPR, di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selengkapnya Baca Detikoto.com
BBM Buruk, Fuel Pump Taksi Blue Bird dan Express Rusak
Blue Bird dan Express Grup, dua operator taksi di Ibukota mengklaim harus menanggung rugi karena rusaknya fuel pump di mesin taksi mereka. Manajer Humas Blue Bird Teguh Wijayanto menyebut sejak Juni lalu 1.200 unit taksi yang dioperasikannya mengalami kerusakan fuel pump. Selengkapnya Baca Harian Kontan
Post a Comment
Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam