Selamat datang di Berita Lampung Online

Sepatu Tertua Di Dunia Berusia 5500 Tahun

Thursday, June 10, 20100 komentar

Berita Lampung Sepatu Tertua Di Dunia Berusia 5500 Tahun : Para ahli arkeologi berhasil menemukan sepasang sepatu yang diprediksikan telah berusia lebih dari 5500 tahun disebuah gua di Armenia. Sepatu yang terbuat dari kulit sapi ini diperkirakan dibuat pada tahun 3500 SM. Pada bagian dalam sepatu ditemukan rerumputan kering yang diyakini berfungsi untuk menghangatkan kaki pemakai sepatu tersebut.

“Belum diketahui apakah sepatu yang ditemukan ini dipergunakan oleh lelaki atau wanita. Sepatu ini cukup menarik karena mempunyai bentuk yang sangat mirip dengan sepatu yang dipergunakan oleh para penduduk di Pulau Aran, sebuah pulau di Irlandia pada akhir tahun 1950-an,” kata Dr Pinhasi, arkeolog daru Universitas Cork, Irlandia.

Kemiripan ini menurutnya terlihat dari cara pembuatan sepatu serta model dari sepatu ini. Model sepatu ini diketahui juga dipergunakan oleh masyarakat Eropa sejak beberapa abad yang lalu.

Para arkeolog hingga kini masih melakukan penelitian terhadap gua tempat penemuan sepatu tersebut, karena di tempat tersebut juga ditemukan beberapa benda penting lainnya seperti kotak tempat penyimpanan daging dan bahan makanan serta sebuah kuburan anak-anak di belakang bagian gua.
Share this article :

Post a Comment

Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam

 
Copyright © 2011. Berita Lampung - All Rights Reserved
Template Created by Pakar Lampung Proudly powered by Blogger