Hasil Survei Pilkada Pesawaran diprediksi Dua Putaran ; Pilkada Lampung yang akan di Gelar serentak pada tanggal 30 juniberdasarkan hasil survei lembaga Rakata Institute untuk daerah otonomi baru (DOB) Pesawaran, diperkirakan harus dua putaran untuk mendapatkan pasangan bupati-wakil bupati definitif pertama.
survei yang dengan mengambil sampling pada tujuh kecamatan juga menggunakan stratified random sampling dengan tingkat kepercayaan 95% dan margin of error plus minus 5%. Jumlah responden 400 menunjukkan data pasangan Pattimura-Johan Sulaiman 27,31%, M. Nasir-Arofah 26,96%, Ariesandi D.P.-Musiran 21,76%, Sutrisno Yuwono-Andika 12,40%, dan gabungan 3 kandidat independen 11,57%.
Calon bupati dan Wakil Bupati Pesawaran Pasangan Pattimura-Johan dan Nasir–Arofah berpeluang maju ke putaran kedua dan dibayang-bayangi pasangan Arisandi-Musiran. Dua putaran ini berpeluang terjadi karena paling tidak terdapat empat pasang kandidat yang bekerja cukup efektif dan mampu menuai simpati masyarakat Pesawaran.
Home
pilkada pesawaran
Hasil Survei Pilkada Pesawaran diprediksi Dua Putaran
Post a Comment
Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam