Berita Lampung Hasil Quik Count Pemilukada Labuhan Batu Tigor–Suheri Unggul : Pasangan Calon Bupati nomor urut 2 Tigor–Suheri unggul sementara pada Pilkada Kabupaten Labuhanbatu, Rabu (16/6). Dari perolehan suara sementara, pasangan ini memperoleh 58,7 persen suara dari jumlah suara sah di 534 tempat pemungutan suara (TPS).
Dibandingkan dua pasang lainnya, Hj Adlina-Trisno dan Drs Irfan Arya-Wagimin, Tigor-Suheri unggul jauh. Hal itu berdasarkan realcount yang masuk ke tim sukses Tigor-Suheri dari sembilan kecamatan daerah pemilihan.
“Dari jumlah perolehan suara yang masuk ke kita dan realcount tim sukses, pasangan Tigor-Suhari menang di seluruh kecamatan (9 kecamatan) se Kabupaten Labuhanbatu dengen persentase 57 persen,” kata Ketua tim sukses (TS) Tigor-Suhari, Muniruddin SAg.
Diungkapkanya, dari 858 TPS ditambah 2 TPS khusus di Kabupaten Labuhanbatu, suara yang masuk ke tim baru 534 TPS saja. Perolehan suara dari 534 TPS itu, pasangan dr H Tigor Panusunan Siregar SpPD-Suheri SIP memperoleh 58.671 suara (58,7%) suara, pasangan Hj Adlina-Trisno memperoleh 29.286 suara (29,3%) dan pasangan Drs Irfan Arya-Wagimin memperoleh 11.994 suara (12%).
Sementara itu Real Count yang dilakukan DPC Partai Keadilan Sejahtera selaku partai yang mengusung pasangan nomor 1 Hj Adlina–Trisno mengalami kendala teknis sehingga tidak bisa menampilkan perolehan sementara.
Hj Adlina sendiri memilih di TPS 17 Kelurahan Padang Matinggi, Kecamatan Rantau Utara, meraih kemenangan dengan jumlah suara 135, disusul Tigor-Suhari 125 suara dan Irfan Arya-Wagimin sebanyak 9 suara.
Sementara, di tempatnya memilih di TPS 2 Kelurahan Ujung Bandar, Kecamatan Rantau Selatan dr Tigor menang mutlak dengan 196 suara. Sedangkan Hj Adlina-Trisno memperoleh 56 suara dan Irfan Arya-Wagimin memperoleh 4 suara.
search ; quik count pilkada labuhan batu, hasil penghitungan suara pilkada labuhan batu.
Home
pilkada Labuhan Batu
Hasil Quik Count Pemilukada Labuhan Batu Tigor–Suheri Unggul
Post a Comment
Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam