Selamat datang di Berita Lampung Online

Tiga Bakal Calon Bupati Simalungun Mendaftar

Friday, May 28, 20100 komentar

Berita Lampung Tiga Bakal Calon Bupati Simalungun Mendaftar : KPU Daerah Simalungun, Sumatera Utara (Sumut) telah menerima pendaftaran tiga bakal calon bupati dan wakil bupati. Pada Jumat (28/5/2010), bakal calon bupati incumbent Zulkarnaen Damanik bersama pasangannya Marsiaman Naibaho secara resmi mendaftar.

Pendaftaran pasangan Zulkarnaen dan Marsiaman ke Kantor KPUD Simalungun di Jl Asahan, Simalungun, diiringi ribuan orang dari berbagai lapisan masyarakat, termasuk massa dari partai pendukung.mPasangan ini didukung empat partai politik yakni Partai Demokrat, Partai Golkar, PDIP dan PKS yang memiliki 24 kursi di DPRD Simalungun.


Seperti di Himpun team Berita Lampung dari detiknews Ketua KPUD Simalungun, Nurdin Sinaga, menyatakan pendaftaran calon bupati telah dibuka sejak Kamis (27/5/2010) dan akan ditutup 3 Juni mendatang. Sementara Pilkada Simalungun rencananya akan diselenggarakan pada 26 Agustus 2010.

Pada hari pertama yang mendaftarkan diri pasangan JR Saragih / Hj Nuriati Damanik, dan pasangan Samsudin Siregar / Kusdyanto. Kedua pasangan ini juga maju dengan dukungan partai politik.

Hingga kini belum ada bakal calon bupati dari jalur perseorangan yang mendaftar secara resmi. Namun sebanyak tiga pasangan jalur perseorangan yakni Muknir Damanik-Miko, pasangan Kabel Saragih / Mulyono serta pasangan Syahrizal / Sumarno telah memberikan berkas dukungan.

Menurut Nurdin, KPUD masih melakukan rekapitulasi dukungan di tingkat panitia pemilihan kecamatan terhadap ketiga pasangan. "Setelah rekapitulasi selesai di tingkat PPK, maka PPK akan menyerahkan hasil rekap ke KPU," kata Nurdin.
Share this article :

Post a Comment

Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam

 
Copyright © 2011. Berita Lampung - All Rights Reserved
Template Created by Pakar Lampung Proudly powered by Blogger