Selamat datang di Berita Lampung Online

Gempa di Sukabumi Berkekuatan 6 SR

Tuesday, May 18, 20100 komentar

Berita Lampung Gempa di Sukabumi Berkekuatan 6 SR ; Getaran gempa mengguncang sejumlah kawasan di Jawa Barat. Getaran terjadi akibat gempa berkekuatan 6 Skala Richter yang berpusat di 147 kilometer arah Tenggara Sukabumi, Jawa Barat.

Informasi Badan Meteorologi dan Geofisika menyebut, gempa terjadi pukul 18.59 WIB, Selasa, 18 Mei 2010, di 8.22 Lintang Selatan dan 107.21 Bujur Timur dengan kedalaman 13 di bawah permukaan laut. Gempa tak memicu tsunami.

Selain dekat dengan Sukabumi, lokasi gempa berjarak 149 kilometer arah Barat Daya Tasikmalaya, 150 kilometer arah Barat Daya Bandung, 160 kilometer arah Barat Daya Ciamis dan 231 kilometer arah Tenggara, Jakarta.

Menurut USGS, pusat pemantau gempa Amerika Serikat, gempa di wilayah Jawa Barat ini terjadi pukul 19.00 WIB dengan kedalaman 69,7 kilometer berkekuatan 5,4 SR. Lokasi gempa berada sekitar 115 kilometer arah Tenggara dari Sukabumi.

Getaran dirasakan hingga sejumlah kawasan seperti Bogor dan Garut. Getaran cukup kuat dirasakan sejumlah warga di Garut selama satu menit. "Warga berlarian keluar, lampu goyang-goyang, tapi tak ada yang bangunan ambruk," ujar Dania Sakti, warga Cisompet, Garut.

Kecamatan Cisompet tidak terlalu jauh dari Kecamatan Pameungpeuk, salah satu wilayah yang mengalami kerusakan paling parah akibat gempa Tasikmalaya beberapa waktu lalu.http://nasional.vivanews.com/news/read/151881-gempa_6_sr_guncang_sukabumi
Share this article :

Post a Comment

Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam

 
Copyright © 2011. Berita Lampung - All Rights Reserved
Template Created by Pakar Lampung Proudly powered by Blogger