Berita Lampung hari ini - Bus Super Mewah Lampung-Jakarta Tiket 165 ribu :
Masyarakat Lampung yang hendak berpergian ke Jakarta, khususnya yang
menginginkan suasana perjalanan yang nyaman dan mewah seperti naik
pesawat terbang, kini tak perlu risau.
Perum Damri memberikan alternatif transportasi mewah melalui bus
megaeksekutif yang melayani beberapa rute Pulau Jawa seperti Jakarta,
Bogor dan Bandung. Bus dengan chasis air suspension yang telah resmi
diluncurkan di Jakarta, Jumat, kini hadir di Bandar Lampung.
Pada tahap ini, ada 11 unit yang diluncurkan, tahun 2013 nanti tambah
enam unit. Kehadiran 11 unit bus berwarna merah ini melengkapi
keberadaan 55 unit bus milik Damri yang sudah lebih dulu beroperasi di
Lampung dan melayani sejumlah rute.
Menurut bos Perum Damri Suparyan bus supermewah yang perunitnya
bernilai Rp 1,6 miliar dilengkapi berbagai fasilitas, mulai kursi hingga
bagasi yang mirip pesawat. Jumlah kursi 21 dengan susunan dua-satu,
ditambah dua kursi yang berada di belakang yang diperuntukan bagi
penumpang yang akan merokok.
Selain itu penumpang juga bisa berinternet ria secara gratis, karena
Damri Royal Class ini dilengkapi fasilitas wifi, bahkan selain
dilengkapi televisi 21 inc yang terpasang di depan, bus ini juga
memiliki kulkas yang terpasang di belakang.
Untuk tarif jurusan Lampung-Jakarta dibanderol Rp 165.000. Tarif ini
lebih mahal Rp 15.000 dari tarif Bus Damri tipe biasa untuk rute yang
sama.
Selain Lampung-Jakarta, bus dengan toilet mewah ini nantinya juga
melayani rute Lampung-Bogor dan Bandung. Kehadiran bus dengan karoseri
Adioputro, Malang, Jawa Timur ini cukup istimewa karena merupakan yang
pertama diluncurkan Perum Damri di Indonesia.
Bukan hanya fasilitas yang membuat Damri Royal Class ini istimewa. Sopir direkrut lewat seleksi yang ketat.
Bus yang serupa dengan bus pengangkut tim sepakbola di Eropa ini
sudah bisa melayani penumpang pada masa libur Natal dan Tahun Baru 2013.
Perum Damri lanjut Suparyan akan memaksimalkan 65 unit bus yang ada untuk melayani penumpang. Kalau masuk liburan atau hari hari besar, jumlah ini memang ini tidak cukup. Tapi tetap dimaksimalkan
Untuk mendapatkan Berita update hari ini kunjungi Berita Lampung
Post a Comment
Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam