Selamat datang di Berita Lampung Online

Rekapitulasi Perhitungan suara hasil Pilkada Kab. Karo Ricuh

Monday, November 1, 20100 komentar

Rekapitulasi Perhitungan suara hasil Pilkada Kab. Karo Ricuh : Perhitungan suara hasil Pilkada Kab. Karo yang dilaksakan KPUD di Green Garden Hotel, Desa Sempajaya, Kecamatan Berastagi, Senin (1/11) diwarnai hujan batu dan letusan gas air mata setelah ratusan massa yang semula menyampaikan orasinya yang menuntut Pilkada ulang mulai melakukan aksinya dengan melempari kaca hotel hingga pecah. Aksi massa juga melakukan pembakaran ban di tengah jalan raya mengakibatkan arus lalulintas dari Berastagi-Medan sempat tersendat dan membuat sejumlah pengemudi terpaksa mengalihkan arus kendaraannya melalui Desa Jaranguda menuju Tahura dan ke Medan.

Begitu pula sebaliknya keterangann yang dikumpulkan wartawan di lapangan di saat penghitungan suara mulai dilakukan di bawah pengawalam ketat tim dari Polres Tanah Karo masyarakat yang menuntut agar Pilkada diulang karena menurut pengunjuk rasa dalam tahap Pilkada dinilainya ada kecurangan dengan adanya penemuan ribuan kertas C6.

Selain itu juga tertangkapnya oknum masyarakat yang berupaya menjoblos lebih dari sekali dan disinyalir ada oknum kandidat melakukan politik uang untuk menghalalkan hasil kemenangan.

Situasi makin memanas setelah bagian depan Hotel Green Garden dihujani batu dari pengunjuk rasa. Bahkan ada yang mengarah ke bagian kaca depan hotel tempat menghitung suara dan sebahagian nyasar ke arah pasukan Dalmas dan Brimob serta mengenai sejumlah warga.

Tindakan massa yang menjurus anarkis ini, membuat petugas yang telah dipersiapkan segera mengantisipasi dengan cara menembakan gas air mata ke arah kerumunan massa pengunjuk rasa. Namun sasaran penembakan gas air mata yang membabi buta menyebabkan sejumlah masyarakat yang berlalu lalang juga terkena gas air mata.

Dalam aksi ini pihak kepolisian sedikitnya mengamankan delapan orang warga yang diduga terlibat dalam propokasi dan aksi unjuk rasa selanjutnya diboyong ke Mapolres Tanah Karo di Kabanjahe guna penyelidikan lebih lanjut. Kemudian bagi warga atau anggota polisi yang terkena lemparan batu dirujuk ke puskesmas terdekat guna mendapat pertolongan.

Sedangkan untuk memberi rasa aman kepada anggota KPUD Karo dari Hotel Green Garden, personil Brimob mengikut sertakan kendaraan baracuda untuk mengiringi hingga ke daerah yang aman. Sedangkan, pihak Hotel Green Garden tidak dapat di konfirmasi mengenai kerugian yang diderita akibat hujan batu yang memecahkan sebahagian kaca hotel.( sumber waspada.co.id)
Share this article :

Post a Comment

Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam

 
Copyright © 2011. Berita Lampung - All Rights Reserved
Template Created by Pakar Lampung Proudly powered by Blogger