Selamat datang di Berita Lampung Online

Situs Tersuci di Istanbul Masjid Sultan Eyup

Friday, August 13, 20100 komentar

Situs Tersuci di Istanbul Masjid Sultan Eyup ; SEJARAH membuktikan bahwa Islam pernah menjejakkan kakinya di Turki. Salah satu peninggalan pentingnya yang hingga kini masih berfungsi dengan baik adalah Masjid Sultan Eyup. Masjid Sultan Eyup merupakan situs tersuci di Istanbul dan salah satu tempat paling suci di dunia Islam. Konstruksi pertamanya dimulai pada kekaisaran Ottoman yang menguasai Konstantinopel pada 1453.

Masjid ini merupakan tempat yang populer terutama untuk ibadah umat muslim, namun jika mencari sesuatu yang berbeda, Anda bisa menemukan sebuah bazar kecil di dekat masjid.Selain beribadah, orang-orang biasanya juga bersantai di dekat air mancur. Masjid ini juga menjadi tempat perayaan khitanan dimana anak-anak kecil dengan pakaian satin biru dan putih akan datang untuk merayakannya.

Bangunan masjid yang berdiri saat ini telah menggantikan masjid aslinya yang hancur dalam gempa bumi 1766. Daya tarik utama di Masjid Sultan Eyup adalah turbe, sebuah situs pemakaman suci yang menarik peziarah untuk berdiri di hadapan sarkofagus perak padat sambil berdoa.

Berdasarkan sejarah pembangunannya, masjid ini didirikan oleh Mehmet Sang Penakluk di sebelah makam Abu Ayyub al-Ansari yang dikenal sebagai Sultan Eyup, seorang tokoh Islam yang terkenal.

Kisah populer yang berkembang, ketika menjabat sebagai komandan pasukan Arab selama pengepungan 668-669, Sultan Eyup tewas. Jenazahnya kemudian dimakamkan di pinggiran kota. Salah satu kondisi damai setelah pengepungan adalah bahwa makam Sultan Eyup tetap dipertahankan.

Sultan Eyup sendiri merupakan pembawa standar nabi Muhammad. Makamnya sangat dihormati oleh umat Islam dan menarik perhatian banyak peziarah. Situs pemakaman Sultan Eyup ditemukan selama pengepungan Mehmet Sang Penakluk di kota.

Saat di Istanbul, Anda bisa mengunjungi masjid ini hari apa saja. Masjid biasanya buka mulai pukul 09.00-18.00 waktu setempat. Bila datang ke sini, Anda tidak boleh mengenakan celana pendek dan untuk para perempuan harus menggunakan penutup kepala atau jilbab
Share this article :

Post a Comment

Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam

 
Copyright © 2011. Berita Lampung - All Rights Reserved
Template Created by Pakar Lampung Proudly powered by Blogger