Lirik Lagu I No Can Do Wali Populer di Eropa : Lagu Cari Jodoh yang dinyanyikan grup musik Wali tengah populer di Eropa. Lagu mereka dibawakan oleh Fabrizio Faniello, seorang musisi asal Republik Malta dalam bahasa Inggris. Cari Jodoh pun berubah menjadi I No Can Do.
Lirik I No Can Do ditulis oleh Mary Susan Applegate, musisi pencipta tembang The Power of Love yang dipopulerkan Celine Dion. Selain Cari Jodoh, rupanya Fabrizio juga menyadur ulang Baik-Baik Sayang milik Wali. Dan kali ini judulnya berubah menjadi My Heart is Asking You.
Vokalis Wali, Faank, tidak pernah menyangka lagunya bakal dinyanyikan Fabrizio. "Kita nggak pernah nyangka yah. Hanya saja kita coba bikin lagu yang jujur dan apa adanya. Dinyanyiin pengamen aja seneng kok. Apalagi sama orang luar negeri," katanya dalam tayangan Halo Selebritis, Rabu (4/8).
Sementara itu, produser Fabrizio yakin kedua lagu Wali yang diaransemen ulang versi Inggris bakal menjadi raja di tangga lagu Eropa. "Saya pernah ke indonesia sebelumnya dan saya tahu jika lagu Wali dinyanyikan di Eropa bakal meledak. Wali termasuk grup musik yang lagunya paling banyak diunduh," ucapnya
Home
info selebrity
Lirik Lagu I No Can Do Wali Populer di Eropa
Post a Comment
Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam