Selamat datang di Berita Lampung Online

Persiapan Logistik Pilkada Kota Pasuruan 2010

Sunday, July 4, 20100 komentar

Berita Lampung Persiapan Logistik Pilkada Kota Pasuruan 2010 ; Jelang hari H coblosan pemilukada, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pasuruan telah mendistribusikan logistik pemilukada ke seluruh Panitia Pemilihan Tingkat Kecamatan (PPK), Minggu (4/7/2010).

Masing-masing kecamatan yang telah mendapatkan kiriman logistik ini yakni Kecamatan Purworejo, Kecamatan Bugul Kidul dan Kecamatan Gadingrejo. Setelah sampai di kecamatan, logistik pemilukada itu esok harinya kemudian dikirim ke PPS di kelurahan dan selanjutnya disebar di tiap-tiap TPS.

Sekretaris KPU Kota Pasuruan, Joni Agung, mengatakan bahwa KPU kini telah siap menggelar pemilukada yang akan berlangsung pada 7 Juli 2010 nanti. Kesiapan ini ditandai dengan adanya pendistribusian logistik pemilukada yang telah sampai ke PPK dengan aman disertai kawalan aparat Kepolisian.

"Pemilukada Kota Pasuruan tanggal 7 Juli 2010 mendatang sudah siap digelar. Pasalnya, logistik pemilukada telah kita distribusikan ke PPK, hari berikutnya harus sudah sampai ke PPS dan selanjutnya dikirim ke masing-masing TPS yang semuanya berjumlah 284 TPS," kata Sekretaris KPU Kota Pasuruan Joni Agung kepada beritajatim.com, Minggu petang.

Sementara itu, untuk logistik pemilukada yang telah dikirim ini di antaranya adalah surat suara sebanyak 138.495 lembar, termasuk surat suara cadangan sekitar 2,5 persen. Cadangan surat suara ini sebagai langkah antisipasi pihak KPU jika nantinya terjadi kekurangan.

Tak hanya itu, sejumlah logistik lainnya seperti bilik suara, kotak suara, alat coblos, bantalan, dan termasuk alat tulis kantor (ATK). Dengan rampungnya pendistribusian logistik itu, maka diharapkan proses pemilukada berjalan lancar. "Semua logistik sudah didistribusikan, ya kami berharap proses pemilukada berlangsung sesuai harapan," tutur Joni Agung, setelah Persiapan Selesai kita Tunggu Hasil Quik Count Pilkada kota Pasuruan 2010 7 Juli Mendatang
Share this article :

Post a Comment

Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam

 
Copyright © 2011. Berita Lampung - All Rights Reserved
Template Created by Pakar Lampung Proudly powered by Blogger