Selamat datang di Berita Lampung Online

Lomba Debat Konstitusi Perguruan Tinggi Se-Indonesia Dibuka Ketua MK

Friday, July 30, 20100 komentar

Lomba Debat Konstitusi Perguruan Tinggi Se-Indonesia Dibuka Ketua MK : Kampus berperan strategis dalam upaya pengembangan konstitusi dan pembangunan hukum nasional. Kampus juga berperan besar bagi masa depan kehidupan konstitusionalisme agar menjadi lebih baik. Dalam upayanya mengembangkan dan mensosialisasikan kesadaran berkonstitusi, Mahkamah Konstitusi (MK) senantiasa melibatkan para mahasiswa.

“Diantaranya mengadakan kegiatan seminar, ceramah, serta penggunaan fasilitas video conference di berberapa kampus. Termasuk juga peran MK yang ikut membiayai penerbitan jurnal di kampus-kampus,,” ungkap Ketua MK Mahfud MD saat memberi kata sambutan sekaligus membuka resmi “Debat Konstitusi Perguruan Tinggi Se-Indonesia” pada 31 Juli s.d. 2 Agustus 2010 di gedung MK.

Dikatakan Mahfud lagi, pemahaman terhadap konstitusi diperlukan bagi kehidupan bernegara dan berbangsa. Sudah banyak terjadi bahwa kehancuran suatu bangsa seringkali didahului dengan pembangkangan terhadap konstitusi yang dianut suatu bangsa.

“Karena itu amatlah penting, dibangun kesetiaan bangsa terhadap konstitusi. Bagaimanapun, konstitusi menjadi lebih penting untuk menjaga eksistensi negara, serta membangun ketertiban dalam berbangsa dan bernegara,” tegas Mahfud di hadapan para hadirin. Diantaranya, hadir wakil dari 18 universitas yang menjadi peserta debat konstitusi, Sekjen MK Janedjri M. Gaffar, serta para juri debat konstitusi maupun tokoh-tokoh lainnya.

Lebih lanjut Mahfud mengatakan, para hakim konstitusi yang bertugas MK semuanya berasal dari kampus, sehingga diharapkan para mahasiswa pun dapat berperan nantinya di lembaga peradilan tata negara ini. Dalam kesempatan itu, Mahfud juga mengingatkan kepada para juri debat konstitusi tingkat nasional, agar bijaksana dan objektif dalam memutuskan pemenang lomba debat konstitusi tingkat nasional ini.

Sebelumnya, pelaksanaan Lomba Debat Konstitusi sudah dilaksanakan pada tingkat regional yang meliputi 5 regional yakni Regional I di Sumatera, Regional II di DKI Jakarta, Jawa Barat, Banten, Kalimantan Barat dan Kalimantan Tengah. Kemudian Regional III di Yogyakarta dan Jawa Tengah, Regional IV di Jawa Timur, NTB, NTT dan Kalimantan Selatan. Sedangkan Regional V meliputi Kalimantan Timur, Sulawesi, Maluku dan Papua.

Acara “Debat Konstitusi Perguruan Tinggi Se-Indonesia” ini merupakan salah satu rangkaian berbagai kegiatan Peringatan HUT ke-7 MK yang jatuh pada 13 Agustus mendatang. Selain lomba debat konstitusi, MK menggelar “Cerdas Cermat Tunanetra Tingkat Nasional bagi SLTP” (6 s.d. 8 Agustus 2010), “Foto Jurnalistik Tingkat Nasional Bagi Wartawan Foto” (5 s.d. 6 Agustus 2010) dan “Karya Tulis Ilmiah Tingkat Nasional Bagi Mahasiswa” (5 s.d. 6 Agustus 2010) Sumber MK Online
Share this article :

Post a Comment

Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam

 
Copyright © 2011. Berita Lampung - All Rights Reserved
Template Created by Pakar Lampung Proudly powered by Blogger