Berita Lampung Jelang Pilkada Sumatera Barat Kampanye Terselubung via SMS : Berbagai cara dilakukan tim kampanye atau tim pemenangan pasangan Cagub/Cawagub Sumbar dan Cabup/Cawabup Padangpariaman yang akan berlaga pada Pemilukada serentak tahun ini. Selain melalui kampanye terbuka yang telah selesai baru-baru ini, mengobral berbagai visi dan misi ditengah masyarakat secara langsung, upaya lain pun dilakukan, salah satunya dengan cara memanfaatkan teknologi Short Message Service (SMS). Upaya ini semakin gencar dengan semakin dekatnya jadwal pemungutan suara 30 Juni ini.
Disini pun, ajakan serupa yang dilontarkan pada kampanye-kampanye terbuka dan lain sebagainya juga dilakukan. Dengan terang-terangan, SMS berisikan ajakan untuk memilih atau mencoblos pasangan calon yang dimaksud.
Berikut Buktinya seperti SMS yang diterima Seperti dikutip Team Berita Lampung dari Media Padang Today, baru-baru ini. SMS tersebut dikirimkan oleh salah satu kader dari partai pendukung salah satu pasangan calon. Dalam sms dikatakan, walau kemenangan seseorang calon sudah menjadi ketetapan dan takdir dari Allah SWT, pengirim SMS tetap menyematkan kata-kata yang mengajak untuk memilih atau mencoblos salah satu pasangan yang didukungnya.
Memang saat ini segala sisi sengaja dimanfaatkan oleh tim pemenangan pasangan calon bagaimana agar calon yang mereka dukung dapat laku terjual ditengah masyarakat. Teknologi sebagai salah satu media yang paling cepat dalam menyebarkan informasi kepada publik, tak luput menjadi alat kampanye para tim kampanye tersebut.
Selain hal diatas, cara lain yang saat ini sedang trend dilaksanakan pasangan calon, khususnya Cabup/Cawabup Padangpariaman, yakni kampanye melalui aksi-aksi sosial. Antara lain dengan cara menggelar aksi pengobatan gratis, dan sebagainya.
Bahkan dapat dipastikan, cara-cara tersebut lebih banyak dipilih pasangan calon pada musim kampanye kali ini. Hampir bisa dipastikan pula, tak banyak dari pasangan calon yang melakukan kampanye terbuka dengan melibatkan massa dan pendukung dalam jumlah yang besar.
Home
pilkada Sumbar
Jelang Pilkada Sumatera Barat Kampanye Terselubung via SMS
Post a Comment
Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam