Selamat datang di Berita Lampung Online

Hasil Perhitungan Cepat pilkada serang

Sunday, May 9, 20100 komentar

Berita Lampung Hasil Perhitungan Cepat pilkada serang : Dari hasil perhitungan cepat yang diselenggarakan Wahana Data Indonesia dalam pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Serang, Banten, pada Ahad (09/05), kubu Taufik Nuriman – Tatu Chasanah (Tuntas) unggul sementara dari dua pesaingnya.

Dari sampling yang dilakukan tim riset Wahana Data Indonesia di 300 Tempat Pemungutan Suara (TPS) dari total 2.302 TPS dengan total Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 982.391 orang, pasangan bernomor urut 1 ini memperoleh suara 54.83 persen

Sedangkan pasangan nomor urut 2, Andy Sujadi-Sukeni memperoleh 32.09 persen dan pasangan no urut 3, RA Syahbandar-Djahidi Sadirman memperoleh 13.09 persen. “Tingkat partisipasi pemilih mencapai 55 persen,” kata Mansur Anwar, Direktur Riset, PT Wahana Data Indonesia, Ahad (09/05).

Sementara, Komisi pemilihan Umum Kabupaten Serang, belum dapat memberikan hasil penghitungan sementara dari Pilkada tersebut, “penghitungan masih dilakukan di tingkat kecamatan, besok baru akan dilakukan penghitungan di KPU,” kata Irfi Aziz, anggota KPU kepada Tempo.
Share this article :

Post a Comment

Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam

 
Copyright © 2011. Berita Lampung - All Rights Reserved
Template Created by Pakar Lampung Proudly powered by Blogger