Selamat datang di Berita Lampung Online

Nomor Urut calon Bupati dan wakil Bupati Lampung Selatan

Thursday, April 1, 20100 komentar

Berita Lampung Nomor Urut calon Bupati dan wakil Bupati Lampung Selatan ; Sementara, KPU Lampung Selatan kemarin juga berhasil menetapkan pasangan calon dan nomor urut peserta pilkada setempat. Pengundian nomor dipimpin Ketua KPU Lamsel M. Abdul Hafid didampingi empat komisioner lainnya, yaitu Erlina, Dwi Riyanto, Sri Fatimah, dan Hargito.

Tujuh pasangan calon bupati dan wakilnya hadir dalam penetapan serta pengundian nomor urut tersebut. Ketua KPU Provinsi Lampung Edwin Hanibal dan anggota Handi Mulyaningsih serta jajaran Uspida Lamsel turut menyaksikan penetapan dan pengundian nomor serta deklarasi pilkada damai.


Nomor Urut calon Bupati dan wakil Bupati Lampung Selatan sebagai Berikut ;

Nomor Urut (1) Pasangan Rycko Menoza S.Z.P.-Eki Setyanto
Nomor Urut (2) Wendy Melfa-Antoni Imam.
Nomor Urut (3) Andi Warisno-A. Ben Bella,
Nomor Urut (4) Zainudin Hasan-Ahmad Zulfikar Fawzi (Ikang Fawzi),
Nomor Urut (5) Taufik Hidayat-Agus Revolusi,
Nomor Urut (6) Fadhil Hakim-Andi Azis, dan
Nomor Urut (7) Kiswoto-Syairul Alim.

Setelah ketujuh pasangan calon mendapatkan nomor urut, dilanjutkan deklarasi pilkada damai. Pembacaan naskah deklarasi dipimpin Ketua Komisi A DPRD Lamsel Jamhari. Ketua KPU Lamsel M. Abdul Hafid mengatakan, setiap tahapan pelaksanaan pengundian nomor urut hingga penetapan deklarasi berjalan lancar dan aman. ’’Semua tahapan berjalan lancar. Kami juga berharap Pilkada Lamsel dapat berjalan lancar,” ujarnya.
Share this article :

Post a Comment

Silahkan Anda Komentari Tulisan di blog ini, Maaf Tidak Untuk berpromosi atau dianggap spam

 
Copyright © 2011. Berita Lampung - All Rights Reserved
Template Created by Pakar Lampung Proudly powered by Blogger